Translate

Jumat, 21 September 2018

Masa Kejayaan Bangsa Indonesia Zaman kerajaan Kuno

Masa Kejayaan Bangsa Indonesia Zaman kerajaan Kuno


Proses pembentukan bangsa Indonesia berlangsung sangat panjang.Bisa dikatakan sejak zaman kerajaan-kerajaan berdiri di seluruh Nusantara.Sebelum datangnya penjajah dari Barat, bangsa kita merupakan bangsa yang merdeka, dalam suasana kerajaan-kerajaan yang berdaulat, dari jaman kerajaan-kerajaan kuno seperti pada abad V telah berdiri kerajaan Kutai (Kalimantan Timur) dan Tarumanegara (Jawa Barat).

Pada abad VII berdiri kerajaan Sriwijaya (Sumatera) yang merupakan kerajaan maritim yang menjalin hubungan luar negeri dengan beberapa negara seperti Cina dan India.Kekuasaannya sangat besar, sehingga merupakan kerajaan yang disegani dalam percaturan politik di lingkungan Asia Tenggara.Pada waktu itu Sriwijaya telah memiliki Perguruan Tinggi Agama Budha yang terkenal sampai luar negeri.

Di Jawa Timur juga muncul kerajaan-kerajaan seperti Isana (abad IV), Darmawangsa (abad X), Airlangga (abad XI), Kediri (abad XII), Singasari (abad XIII) dan berlanjut dengan berdirinya kerajaan Majapahit.

Di Jawa Tengah juga berdiri kerajaan Kalingga (abad VII), Sanjaya (abad VIII), Syailendra (abad VIII - IX), yang meninggalkan peninggalan sejarah yang luar biasa seperti Candi Borobudur, Prambanan, Kalasan dan sebagainya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar